Pernahkah Kamu Merasakan

Pernahkah kamu merasakan, bahwa kamu mencintai seseorang, meski kamu tahu ia tak sendiri lagi, dan kamu pun tahu cintami tak terbalaskan, tapi kamu masih tetap mencintainya.

Pernahkah kamu merasakan, bahwa kamu akan melakukan apa saja untuk orang yang kamu cintai walaupun ia tahu dan ia tak akan peduli dengan apa yang akan kamu lakukan.

Pernahkah kamu merasakan dahsyatnya cinta, tersenyum kala terluka, menangis kala bahagia, bersedih kala bersama, tertawa kala berpisah.

Aku pernah….. aku pernah tersenyum meski ku terluka!, karena ku yakin tuhan tidak menjadikannya untukku. Aku pernah menangis kala bahagia, karena aku takut semua kebahagiaan itu akan hilang begitu saja. Aku pernah bersedih kala bersama, karena ku takut aku akan kehilangannya di kemudian hari. Aku pernah tertawa kala aku berpisah, karena sekali lagi cinta tidak harus memiliki, Tuhan pasti telah merencanakan yang lain dan menyiapkan orang lain yang lebih baik untukku.

Aku tetap bisa mencintainnya, walau ia tak bisa ku renguh dalam pelukku. Karena semua orang pasti pernah merasakan cinta, karena cinta berada dalam jiwa bukan dalam raga.

Untuk pembaca yang sedang merasakan cinta, selamat……. Semoga kebahagiaan akan hadir menyertai anda.

Untuk pembaca yang sedang putus cinta, terimalah, karena itu adalah kehendak tuhan. Dan sesungguhnya tuhan lebih tahu mana yang terbaik untukmu.

Untuk pembaca yang belum pernah merasakan cinta. Sesungguhnya cinta adalah suatu anugrah terbesar dari tuhan yang esa, melalui cinta kita akan belajar bagaimana menyanyangi, mernjaga, dan akan berusaha untuk membuat orang lain bahagia. Membahagiakan oran lain juga termasuk ibadah.

Leave a Reply

5 thoughts on “Pernahkah Kamu Merasakan”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *